Demokrat Hengkang dari Koalisi Perubahan dan Cabut Atribut Berfoto Anies | POP NEWS

2023-09-10 974

Partai Demokrat memutuskan untuk keluar dari Koalisi Perubahan yang diusung oleh Partai Nasdem dan PKS.

Keputusan ini dipertegas oleh ketua umum partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono usai melakukan pertemuan kader partai Demokrat.

"Hari ini kami keluarga partai Demokrat, dengan kebesaran hati dengan kerendahan hati menyatakan move on dan siap menyongsong peluang-peluang baik di depan," ucap AHY.

Keputusan ini diambil setelah deklarasi bacapres yang akan mendampingi Anies Baswedan di pilpres 2024.

Kemunculan nama Muhaimin Iskandar sebagai bacawapres Anies cukup mengguncang partai Demokrat.

Sebelumnya, Anies pernah bersurat ke AHY yang mengajaknya untuk menjadi pasangan dalam pilpres 2024.

Demokrat memberikan intruksi untuk para kader Demokrat dan para Caleg agar tidak lagi memasang atribut bergambar Anies.

Hal ini pun terlihat dari pencopotan atribut yang memasang foto Anies-AHY.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/442158/demokrat-hengkang-dari-koalisi-perubahan-dan-cabut-atribut-berfoto-anies-pop-news